RSUD dr Pirngadi Medan Terus Berbenah, Suhartono: Mengembalikan Kepercayaan Masyarakat
Fokusmedan.com : Tingginya minat warga Kota Medan berobat ke pulau Jawa dan luar negeri menunjukkan minusnya kepercayaan akan pelayanan kesehatan rumah sakit lokal.
“Permasalahan ini cukup kompleks, untuk itu dibutuhkan pembenahan pada seluruh bidang terutama pelayanan,” sebut Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Pirngadi Medan, Suhartono kepada wartawan, Jumat (22/9/2023).
Termasuk pula pengadaan alat-alat rumah sakit yang lebih moderen dan hal penting lainnya.
“Dengan demikian, masyarakat bisa kembali menaruh kepercayaannya terhadap rumah sakit lokal,” ujarnya.
Untuk itu, lanjutnya, RSUD dr Pirngadi kini semakin meningkatkan pelayanan terutama dalam keramahan terhadap pasien.(riz)