04/12/2024 23:37
FOKUS MEDAN

Gerak Cepat Damkar Medan Atasi Kebakaran di Belawan Saat Subuh, Tidak Ada Korban Jiwa

Kebakaran hebat melanda kawasan pemukiman warga di Medan Belawan. Ist

Fokusmedan.com : Petugas Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Disdamkarmat) Kota Medan) bergerak cepat berjibaku memadamkan api yang melanda pemukiman warga di Jalan Taman Makam Pahlawan dan Jalan Lorong Stasiun Medan Belawan.

Kebakaran terjadi Jumat (14/7/2023) subuh sekitar pukul 04.00 WIB. Petugas Disdamkarmat Medan yang mendapat informasi itu kemudian bergerak ke lokasi untuk meredakan amuk si jago merah.

Kebakaran dapat dipadamkan selang dua jam kemudian, Jumat pagi sekitar pukul 06.00 WIB. Akibat kebakaran ini sekitar 9 unit rumah warga ludes terbakar. Meski demikian tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran itu.

Bila terjadi kebakaran atau situasi darurat lainnya dapat menghubungi kami melalui akun resmi Dinas Pemadam Kebakaran Dan Penyelamatan Kota Medan:

Telepon : (061) 113-4515356

Handphone/WhatsApp : 08116566113

Disdamkar (Kota Medan)

Instagram : @disdamkarmatmedan

Instagram/Facebook: @pak.damkar_medan

Website : p2k.pemkomedan.go.id