19/04/2024 14:26
SUMUT

Pentingnya AMPSR Tekan Angka Kematian Ibu dan Bayi di Sumut

Fokusmedan.com : Masalah Angka Kematian Ibu (AKI) dan Angka Kematian Bayi (AKB) di Sumut diharapkan menurun.

Kepala Dinas Kesehatan Sumatera Utara (Sumut) dr Alwi Mujahit Hasibuan mengatakan, untuk itu butuh dukungan keteladanan dari semua pihak.

“Harus ada upaya keras yang dilakukan dari pihak terkait untuk mengatasi penyebab kematian itu,” ujarnya.

Ia menyerukan, untuk itu perlu dilakukan audit agar penyebab kematian tersebut dapat ditekan dengan banyak solusi.

Sementara itu, Senior Program Manager MPHD USAID, dr Apsari Diana Kusumastuti, MARS menyatakan, perlu dilakukan peningkatan kapasitas Audit Maternal Perinatal Surveilans dan Respon (AMPSR) di tingkat Kabupaten/Kota. Kemudian Kabupaten/Kota juga perlu didorong untuk melakukan audit kematian maternal dan perinatal sesuai standar pedoman AMP-SR yang telah ditetapkan.

“Sebab AMPSR merupakan nadi utama untuk penurunan angka kematian ibu dan bayi,” katanya.

MPHD sendiri, terang dia, merupakan proyek bidang kesehatan yang dirancang di atas program pemerintah saat ini untuk meningkatkan kualitas pelayanan dalam rangka upaya penurunan AKI AKB di Indonesia.

“MPHD bekerja di 25 kabupaten/kota berprioritas tinggi pada rumah sakit dan fasilitas pelayanan kesehatan primer swasta untuk meningkatkan kapasitas layanan, memperkuat data untuk pengambilan keputusan dan manajemen adaptif, meningkatkan jejaring rujukan, dan mengembangkan model berkelanjutan yang dapat direplikasi dan terukur,” pungkasnya.(riz)