11/09/2024 3:11
FOKUS MEDAN

Timbulkan Kebisingan, Direktur RSUD dr.Pirngadi Medan Minta Maaf

Fokusmedan.com : Perayaan HUT ke-94 RSUD dr Pirngadi yang menggelar fashion walk ala Citayem Fashion Week dinilai menimbulkan ketidaknyamanan untuk pasien dan warga yang hendak berobat.

Terlebih lagi, berdasarkan Keputusan Menteri Kesehatan RI No 1204 Tahun 2004 tentang Persyaratan Kesehatan Lingkungan Rumah Sakit dinyatakan dengan tegas bahwa NAB kebisingan di rumah sakit maksimal sebesar 78 dB (A). Tetapi rumah sakit milik Pemko Medan ini tetap menyalakan soundsistem dengan kencang.

Terkait hal tersebut, Direktur RSUD dr Pirngadi Medan Syamsul Arifin Nasution meminta maaf kepada pasien dan warga yang berobat.

“Mohon maaf bila terganggu dan ini hanyalah luapan rasa kegembiraan saja saat merayakan HUT RSUD dr. Pirngadi,” ungkapnya kepada wartawan, Kamis (11/8/2022).

Terlepas dari hal itu, lanjutnya, memasuki ke 94, RSUD dr Pirngadi diharapkan bisa menjadi rumah sakit idola dan kembali menjadi rujukan warga Kota Medan.

“Untuk itu kita tetap berusaha menjadi lebih baik,” tandasnya.(riz)