Kasus Aktif Covid-19 di Sumut Tercatat 3.193 Orang
Fokusmedan.com : Kasus aktif Covid-19 di Sumut terus menurun dan total warga yang terpapar virus corona menyisakan 3.193 orang, Selasa (21/9/2021).
Angka tersebut diketahui berdasarkan update data Kemenkes terkait kasus konfirmasi positif berjumlah 103.719 usai bertambah 315 kasus baru.
Sementara itu total kasus kesembuhan sebanyak 97.747 orang usai bertambah 577 kasus. Sedangkan kasus kematian berjumlah 2.779 usai bertambah tujuh orang.
Berdasarkan data tersebut, maka jumlah orang yang sedang atau tengah terinfeksi Covid-19 di Sumut sebanyak 3.193 orang. Jumlah ini mengalami penurunan 269 poin dari hari sebelumnya sebesar 3.462 orang.(riz)