Warga Simalungun temukan bom martir sisa perang dunia II
fokusmedan : Warga Aek Huta di Dusun Bandar Hinalang Kecamatan Purba Kabupaten Simalungun temukan satu mortir diduga sisa peninggalan perang dunia ke II di areal perladangan, Minggu (31/5).
Atas temuan tersebut, warga melaporkannya kepada pihak Satuan (Sat) Brimob Polda Sumut dan langsung bergerak ke lokasi temuan.
Komandan Satuan (Dansat) Brimob Polda Sumut Kombes Pol Abu Bakar Tertusi melalui Kasubden Jibom AKP Daud Pelawi menyampaikan, atas laporan tersebut Unit Jibom segera diturunkan ke lokasi temuan untuk pendisposalan.
“Usai dikakukan pendisposalan, kembali kita lakukan pengecekan,” sebutnya kepada wartawan.
Hasil pendisposalan itu, lanjutnya, bom militer itu sudah dalam kondisi hancur.(riz)