18/03/2025 4:08
FOKUS MEDAN

Gagal menjambret HP korbannya, 2 pelaku diamuk massa

fokusmedan : Gagal menjambret HP korbannya, dua pria berinisial DR (24) dam MRAK (22) diamuk massa di Jalan Bromo Simpang Jalan Perjuangan Kecamatan Medan Denai.

Aksi yang dilakukan kedua pelaku pada Senin (16/3) lalu menyebabkan korbannya bernama Salvani Alfitri Pane (17) dan Salvina Alfitri Pane (17) terjatuh dari sepeda motor dan mengalami luka.

Kapolsek Medan Area Kompol Faidir Chan mengatakan, usai mendapat laporan dua jambret dimassa, personelnya langsung mendatangi lokasi kejadian.

“Tiba di lokasi, kedua pelaku langsung kita amankan dari amuk massa. Sedangkan kedua korban diantar ke rumah sakit untuk mendapatkan pemgobatan,” sebutnya kepada wartawan, Selasa (17/3).

Selanjutnya, kedua pelaku berikut barang bukti berupa sepeda motor Honda Vario Warna merah BK 6833 AIR milik pelaku dan 1 unit Hp merk Vivo warna hitam biru diamankan ke Mako.(rio)