15/03/2025 10:39
NASIONAL

Varian Delta Mengganas, DKI Jakarta Catat 1.327 Kasus Varian Baru

Ilustrasi Covid-19. Pexels

Fokusmedan.com : Badan Litbangkes Kementerian Kesehatan (Kemenkes) melaporkan total kasus Covid-19 dari tiga varian baru virus corona, yaitu Alpha, Beta, dan Delta di DKI Jakarta mencapai 1.327 hingga 13 November 2021.

Dari jumlah tersebut, varian Delta paling mendominasi sebanyak 1.278 kasus, disusul varian Alpha 37 kasus dan varian Beta 12 kasus.
Jumlah kasus varian Corona di DKI ini meningkat dari data Balitbangkes sebelumnya.

Pada 16 Oktober 2021, kasus varian baru di DKI Jakarta berjumlah 1.237. Dengan rincian varian Delta sebanyak 1.188 kasus, varian Alpha 37 kasus dan varian Beta 12 kasus.

Sebelumnya diberitakan, Dinas Kesehatan DKI Jakarta melaporkan ada penambahan 92 kasus positif Covid-19 di Ibu Kota pada Minggu (14/11/2021).

Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan DKI Jakarta, Dwi Oktavia mengatakan, penambahan itu berdasarkan hasil dari 17.445 orang yang dites PCR pada hari tersebut.

“Dari jumlah tes tersebut, sebanyak 17.445 orang dites PCR hari ini untuk mendiagnosis kasus baru dengan hasil 92 positif dan 17.353 negatif,” kata Dwi dalam keterangannya, Minggu.

Dengan penambahan itu, akumulasi kasus Covid-19 di Ibu Kota mencapai 862.789 kasus.

Total 848.527 pasien dinyatakan sembuh dengan tingkat kesembuhan 98,3 persen.
Sementara ada 13.568 orang dinyatakan meninggal dunia dengan tingkat kematian di DKI Jakarta 1,6 persen (tingkat kematian di Indonesia mencapai 3,4 persen).

Untuk positivity rate atau persentase kasus positif sepekan terakhir di DKI Jakarta sebesar 0,5 persen, sedangkan persentase kasus positif secara total sebesar 12,1 persen.(ng/Kompas.com)