Per 14 Maret: Bertambah 5.647 Kasus, Total 1.243.117 Orang Sembuh dari Covid-19
Fokusmedan.com : Kementerian Kesehatan melaporkan pasien sembuh dari Covid-19 meningkat yakni 5.647 dari data kemarin masih 1.237.470 orang. Total kumulatif pasien sembuh dari Covid-19 kini menjadi 1.243.117 orang.
Ada lima provinsi yang menyumbang pasien sembuh dari Covid-19 tertinggi hari ini. Yakni, DKI Jakarta 2.012, Jawa Barat 946, Banten 388, Kalimantan Timur 363 dan Jawa Timur 299.
Sementara 29 provinsi lainnya melaporkan penambahan pasien sembuh dari Covid-19 di bawah 270 orang. Yaitu, DI Yogyakarta 266, Kalimantan Selatan 256, Nusa Tenggara Timur 192, Sulawesi Selatan 160, Riau 111, Jawa Tengah 107, Sumatera Utara 90 dan Sumatera Barat 59.
Kemudian Kalimantan Barat 49, Sulawesi Barat 43, Papua 38, Bangka Belitung 33, Sumatera Selatan 33, Jambi 31, Lampung 30, Sulawesi Tengah 30, Aceh 28 dan Papua Barat 26. Selanjutnya, Sulawesi Utara 14, Bengkulu 13, Maluku Utara 9, Kepulauan Riau 8, Kalimantan Utara 5, Maluku 5, Gorontalo 3, Kalimantan Tengah 0, Nusa Tenggara Barat 0, Sulawesi Tenggara 0 dan Bali 0.
Kasus kematian
Kasus kematian Covid-19 mencapai 38.426 hari ini, Minggu (14/3). Bertambah 97 dari data Sabtu (13/3) masih 38.329 kasus kematian Covid-19.
97 Kasus kematian Covid-19 baru disumbang 15 dari 34 provinsi di Indonesia. Sementara 19 provinsi lainnya tidak menambahkan kasus kematian Covid-19.
Dari 15 provinsi yang mengontribusi kasus kematian Covid-19, lima provinsi mencatat angka penambahan tertinggi. Yaitu, DKI Jakarta 36, Jawa Timur 20, Jawa Barat, Banten 6 dan Kalimantan Timur 6.
Sedangkan 10 provinsi lainnya menambahkan kasus kematian Covid-19 di bawah 5. Yakni, Kalimantan Selatan 4, Riau 4, DI Yogyakarta 4, Sumatera Utara 3, Lampung 2, Sumatera Barat 2, Jawa Tengah 1, Kalimantan Utara 1, Maluku 1 dan Sumatera Selatan 1.
Adapun 19 provinsi yang tidak menambahkan kasus kematian Covid-19 hari ini adalah Bali, Jambi, Sulawesi Barat, Sulawesi Tenggara, Aceh, Gorontalo, Maluku Utara, Sulawesi Utara dan Bengkulu. Kemudian Nusa Tenggara Timur, Kepulauan Riau, Papua, Papua Barat, Sulawesi Tengah, Sulawesi Selatan, Nusa Tenggara Barat, Bangka Belitung, Kalimantan Barat dan Kalimantan Tengah.(yaya)