2 Atap rumah di Medan Johor diterbangkan angin puting beliung
fokusmedan : Angin puting beliung merusak atap dua rumah di kawasan Jalan Bangun Sari, Lingkungan 2, Kelurahan Kedai Durian, Kecamatan Medan Johor, Selasa (28/7).
Sekretaris Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Medan Nurly menyampaikan, peristiwa angin puting beliung ini terjadi sekira pukul 16.00 WIB.
“Saat angin puting beliung menerjang, kondisi saat itu sedang hujan deras,” sebutnya kepada wartawan.
Meski tidak terdapat korban jiwa maupun luka, lanjutnya, namun kerusakan atap yang ditimbulkannya parah.
“Namun sejauh ini, peristiwa tersebut belum masuk dalam pendataan BPBD Kota Medan,” pungkasnya.(riz)