Pasca gempa di Aceh, sejumlah bangunan rusak
fokusmedan : Pasca gempa bumi yang mengguncang Aceh menimbulkan kerusakan ringan dan berat pada sejumlah bangunan.
Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Raditya Jati menyampaikan, meski begitu, tidak ada korban jiwa akibat gempa tersebut.
“BPBD Kota Sabang mencatat satu unit ruko dan kantor Mukim rusak berat, empat unit ruko lain rusak sedang. Rusak ringan mencakup dua unit rumah dan satu TPI,” sebutnya kepada wartawan, Kamis (4/6).
Ia menjelaskan, Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD Kota Sabang bertindak cepat dalam penanganan darurat, salah satunya pendataan dampak gempa. Pemerintah daerah yang dipimpin langsung Walikota Sabang juga turun ke lapangan untuk memantau situasi.
Seperti diberitakan sebelumnya, gempa bumi dirasakan masyarakat di Sabang, Banda Aceh dan Aceh Besar.
BNPB mengimbau masyarakat untuk tetap tenang dan tidak terpengaruh pada informasi palsu. Pastikan sumber informasi dari institusi resmi seperti BNPB, BMKG dan Badan Penanggulangan Bencana Aceh atau Daerah,” tandasnya.(riz)