Kasat Reskrim imbau masyarakat berhati-hati membeli alkes lewat transaksi online
fokusmedan : Kasat Reskrim Polrestabe Medan AKBP Maringan Simanjuntak mengimbau masyarakat untuk berhati-hati ketika melakukan pembelian alat kesehatan (alkes) lewat transaksi elektronik.
Imbauan ini terkait langkanya alkes seperti masker, alkohol dan handsanitizer di pasaran akibatdan menyebabkan masyarakat beralih mencarinya ke jual beli online.
“Untuk itu, masyarakat berhati-hati denan adanya kemungkinan tindak pidana penipuan membeli alkes secara onliine. Ya, berhati-hatilah,” sebutnya kepada wartawan, Jumat (27/3).
Lebih baik membeli alkes secara langsung, lanjutnya, jadi tidak melakukan lewat transfer elektronik.
“Sedangkan untuk masyarakat yang jadi korban penipuan tersebut dapat langsung membuat laporan di Polsek, Polres, maupun Polda,” pungkasnya.(rio)