Diduga dendam, seorang pria ditusuk pisau di Delitua
fokusmedan : Sutarno (62) warga Jalan Tani Ujung, Gang Karya Mandiri, Desa Delitua, Kecamatan Deli Tua Induk mengalami luka tikam di bagian punggungnya.
Akibat luka itu, korban langsung dilarikan ke Instalasi Gawat Darurat (IGD) Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Haji Adam Malik.
Kapolsek Delitua AKP Zulkifli menyampaikan, korban ditikam oleh seorang pria berinisial F yang bersama temannya saat melintas di Jalan Karya Jaya, Kelurahan Gedung Johor, Kecamatan Medan Johor, sekitar pukul 11.00 WIB.
“Motif pelaku menikam korban pada Jumat (20/3) lalu diduga lantaran dendam, karena telah menyelingkuhi istrinya selama hampir setahun,” sebutnya kepada wartawan, Minggu (22/3).
Usai menusuk korban, lanjutnya, pelaku langsung melarikan diri dan saat ini sedang diburon.(riz)