20/04/2024 18:58
EKONOMI & BISNIS

Rupiah Kian Terpuruk, IHSG Masih Aman

fokusmedan : Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melanjutkan tren menguat pada perdagangan hari ini. IHSG dibuka naik 6.393,90 dan sejauh ini mampu berada di atas 6.400.

Analis Pasar Keuangan Gunawan Benjamin mengatakan, direstuinya vaksin Sinovac menjadi salah satu kabar baik bagi pelaku pasar. Pasar kembali dinaungi kabar baik seiring dengan rencana vaksinasi di tanah air.

Sementara itu, kinerja bursa di Asia yang mengalami penguatan juga menjadi salah satu pendorong menguatnya kinerja indeks bursa saham.

“Meski demikian, kinerja bursa di Asia terbilang tipis penguatannya. Sehingga IHSG juga tidak akan jauh beranjak dari penutupan perdagangan sebelumnya,” ujarnya, Selasa (12/1/2020).

Namun, kinerja mata uang Rupiah terus memburuk belakangan ini. Rupiah justru terpuruk di level 14.195 padahal sempat dibuka menguat di level 14.120 per US Dollar.(ng)